You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Basuki Apresiasi Pembangunan RSU Adhyaksa
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Basuki Apresiasi Pembangunan RSU Adhyaksa

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, mengapresiasi keberadaan Rumah Sakit Umum (RSU) Adhyaksa yang dibangun Kejaksaan Agung di Jalan Mabes Hankam, Ceger, Cipayung, Jakarta Timur.

Hampir 90 persen pasien di sini gunakan BPJS. Secara operasional RS ini didukung oleh RSUD Pasar Rebo

Dikatakan Basuki, keberadaan RSU Adhyaksa ini sangat membantu kebutuhan warga Jakarta yang membutuhkan layanan medis. 

"Hampir 90 persen pasien di sini gunakan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS). Secara operasional RS ini didukung oleh Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pasar Rebo," ujar Basuki, saat menghadiri perayaan HUT pertama RSU Adhyaksa, Selasa (6/10).

Basuki Batasi Tarik Tunai Petty Cash

Ditambahkan Basuki, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta merasa diuntungkan dengan adanya RSU Adhyaksa, sebab tanpa harus membangun rumah sakit baru, warga Jakarta bisa mendapat tambahan fasilitas pelayanan kesehatan.

Jaksa Agung, H M Prasetyo menambahkan, pendirian RSU Adhyaksa memiliki dua makna. Pertama yakni mendukung proses peradilan dan yang kedua sebagai pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

Prasetyo berharap, kedepannya RSU Adhyaksa terus meningkatkan kuallitas pelayanan kesehatan kepada masyarakat umumnya, dan keluarga besar Kejaksaan khususnya. 

"Rumah sakit ini harus bisa memberikan layanan kesehatan yang prima bagi masyarakat umum, tidak hanya bagi kalangan keluarga besar kejaksaan," tandas Prasetyo.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4109 personDessy Suciati
  2. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1251 personDessy Suciati
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1249 personFakhrizal Fakhri
  4. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1179 personFolmer
  5. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1132 personBudhi Firmansyah Surapati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik